Cara Memutihkan Wajah Menggunakan Susu – Susu memang
dikenal mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan. Susu mengandung protein yang
bagus untuk pertumbuhan. Susu yang mengandung DHA dan Omega 3 sangat bagus
untuk perkembangan otak anak. Susu juga banyak mengandung kalsium yang baik untuk
menjaga kesehatan tulang dan gigi kita. Dengan rutin minum susu setiap hari
dapat menyebabkan struktur tulang dan gigi kita menjadi lebih kuat.
Cara Memutihkan Wajah Menggunakan Susu
Selain untuk
kesehatan tulang dan gigi, ternyata susu juga dapat bermanfaat untuk membersihkan
kulit wajah kita dari kotoran dan noda flek hitam. Dengan rutin membersihkan
wajah kita menggunakan susu ini, maka kulit wajah kita akan tampak lebih
bersih, halus, dan cerah. Susu juga sering digunakan sebagai bahan baku dalam
industri kosmetika seperti Sabun
Beras Susu Thai yang sangat bermanfaat untuk memutihkan kulit wajah dan
badan, mengatasi kulit berminyak, menghilangkan jerawat dan bekas jerawat, mencegah
tanda-tanda penuaan dini, dll.
Pada kesempatan ini,
saya akan membagikan cara
memutihkan wajah dengan menggunakan susu segar. Berikut ini adalah cara
atau tips memutihkan wajah dengan menggunakan susu:
1.
Sediakan
sekitar ¼ - ½ gelas susu segar dingin, jangan yang masih panas ya...
2.
Tambahkan
1 sendok makan madu murni, lalu aduk sampai rata.
3.
Celupkan
kapas ke dalam larutan susu tadi.
4.
Gosokkan
kapas yang basah ke seluruh permukaan kulit wajah dan leher.
5.
Diamkan
selama kurang lebih 2-4 menit.
6.
Ulangi
beberapa kali lagi sampai susu habis, tetapi kali ini lakukan sedikit pijatan.
7.
Setelah
selesai, bilas kulit wajah dan leher dengan air bersih.
8.
Lap
kulit dengan memakai handuk yang lembut.
9.
Lakukan
rutin setiap hari, dan rasakan manfaatnya.
Demikian Cara Memutihkan Wajah Menggunakan Susu.
Semoga ada manfaatnya. Silakan baca juga artikel lain yang berjudul Masker
Beras Untuk Memutihkan Wajah Secara Alami. Bagi yang menginginkan cara memutihkan
wajah yang jauh lebih praktis dan efektif namun juga masih bersifat alami, bisa
memakai Cream Yashodara.
Dijamin aman karena ada nomor izin BPOM. Selamat mencoba.....